32.6 C
Jakarta
Kamis, November 21, 2024

Marak Berita Hoax, YouTube Luncurkan Fitur Pencegahan

xpresiku.com – Perkembangan teknologi audio visual sekarang ini nyatanya sangat berkembang pesat seperti halnya YouTube. Banyak netizen sekarang ini banyak yang mencoba peruntungan di dunia audio visual YouTube. Tidak hanya mengejar peluang pendapatan dan kreativitas, namun tidak jarang juga untuk menyebarkan berbagai berita. Permasalahan yang kini dihadapi pengguna adalah maraknya berita atau konten hoax yang begitu masiv beredar di Youtube.

Untuk menanggulangi hal tersebut kini YouYube meluncurkan fitur barunya yang akan muncul saat pengguna mencari berita kontroversial. Notifikasi tersebut akan muncul di sebelah atas pada hasil pencarian dan menawarkan fakta yang baik dari mitra-mitra Youtube yang telah terverifikasi. Tentu saja hal ini akan sangat efektif untuk memerangi konten-konten hoax yang bersifat merugikan pengguna.

Fitur ini akan pertama kali dijalankan di India, dimana di negara tersebut, konten-konten hoax tersebar begitu masif dan berkembang pesat. Fitur tersebut akan diluncurkan dengan menggunakan bahasa Hindi dan Inggris. Seperti dilansir dari Engadget, Jumat (8/3/2018).

“Untuk memberikan pengalaman berita dan konten yang lebih baik YouTube akan memperluas informasi untuk membawa pengguna ke dalam fakta yang sebenarnya dari mitra-mitra yang sudah terverifikasi dengan kami.” Kata YouTube.

Follow Dapatkan Update Terbaru di Google News

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles